fbpx

Tips! 5 Cara Mencapai Kebahagiaan Hidup dalam Islam

cara mencapai kebahagiaan

Hasuna.co.id Hidup ini tidak selalu berjalan mulus seperti apa yang kita kehendaki. Terkadang kita perlu melewati masa-masa sulit yang membuat kesal dan putus asa. Islam sendiri mengajarkan kita untuk mempunyai tujuan dalam hidup.

Sahabat Hasuna, Hidup di dunia merupakan perjalanan untuk muslim menuju jannah, tempat tujuan akhir yang paling hakiki. Namun, bukan berarti kita tidak dapat bahagia dalam menjalani kehidupan di dunia. Kebahagiaan merupakan perasaan puas dalam situasi tertentu, bahkan yang buruk. Karena ada berkah dalam semua hal yang terjadi.

cara mencapai kebahagiaan

Berikut ini beberapa tips yang dapat sahabat Hasuna renungkan, dilansir dari republika.co.id, Senin (21/08).

1. Kenali Tuhanmu

Seluruh makhluk hidup dan alam semesta berasal dari Allah. Tinkatkan hubungan baik dengan Allah dengan cara mempelajari dan mengenal sifat-sifat-Nya. Dengan lebih mengenal kebesaran Tuhanmu, pada akhirnya akan membuat lebih mudah menerima situasi apapun. Sering-sering mengingat-Nya, melalui dzikir. Membuat Anda lebih mudah dalam menghadapi segala masalah dan memungkinkan untuk melihat masalah dari perspektif berbeda.

Dalam Alquran surat Ar-Ra’d 28 Allah berfirman yang artinya:

“(yaitu) orang-orang yang beriman dan hati mereka menjadi tenteram dengan mengingat Allah. Ingatlah, hanya dengan mengingat Allah hati menjadi tenteram.”

2. Berdoa

Apabila kita mempunyai sebuah hajat atau keinginan, berdoa adalah cara terbaik, dengan tidak mengesampingkan usaha tentunya. Ketika anda ingin merasa bahagia, terhindar dari segala kesulitan dan segala kelancaran dalam hidup anda, jangan berpaling dari Allah. Karena semua yang anda dapatkan berasal dari-Nya, baik sesuatu kecil maupun besar, yakinlah itu semua dari Allah.

3. Berbuat kebaikan

Gunakan waktumu untuk melakukan perbuatan baik. Sebab tindakan yang disukai oleh Allah akan menuntun anda untuk memiliki iman yang lebih kuat. Hubungan ini akan membantu meringankan sahabat semua dari kesulitan yang sedang dihadapi.

4. Cari pengampunan

Kadang, dosa dan kesalahan kita dimasa lalu menjadi batu sandungan yang selalu menghalangi kita meraih ketentraman. Pertama, kita perlu berusaha untuk tidak mengingat kejadian itu lagi. Sebaliknya, kita harus menghabiskan waktu kita dengan berdoa dan memperbanyak istighfar meminta ampunan Allah.

5. Selalu ingat itu bisa menjadi buruk

Apa pun situasi yang anda alami saat ini, ingatlah selalu itu bisa menjadi lebih buruk. Banyak sekali berita yang menunjukkan orang-orang dalam kesulitan. Meskipun kesulitan yang kita hadapi sangat berat, dengan melihat orang lain dan menghargai kita tidak berada dalam situasi itu, kita dapat menemukan kedamaian dalam hidup yang kita miliki.

Baca Juga Artikel Menarik dari Hasuna Umrah Jogja

4 Ciri-Ciri Haji Mabrur Menurut Rasulullah SAW

4 Ciri-Ciri Haji Mabrur Menurut Rasulullah SAW

Seperti apakah ciri-ciri haji mabrur menurut islam?- Mabrur dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia adalah diterima Allah atau baik. Jadi, secara bahasa, haji mabrur adalah haji yang baik atau ibadahnya telah dilaksanakan dengan baik dan diterima

Arab Saudi Larang Masuk Warga dari 20 Negara, Termasuk Indonesia?

Hasuna.co.id – Kabar kurang menggembirakan datang dari Arab Saudi. Ada kebijakan terbaru yang diambil oleh kerajaan Arab Saudi sebagai langkah memerangi pandemi Covid-19. Sayangnya, kebijakan baru tersebut berimbas terhadap para calon jamaah Umroh dari Indonesia

haji di usia muda

8 Langkah Berangkat Haji Usia Muda, Yuk Para Pemuda!

Tanah Suci Mekah merupakan tempat dan pusat peribadahan umat muslim seluruh dunia. Naik haji merupakan salah satu cita cita  banyak orang. Dan haji juga merupakan salah satu rukun islam yang harus dipenuhi bagi yang sudah

Bolehkah Umroh Saat Hamil

Bolehkah Umroh Saat Hamil? Simak Pembahasannya Berikut ini!

Bolehkah umroh saat hamil? Hal ini menjadi salah satu pertanyaan para wanita, terutama bagi mereka yang sedang mengandung. Sebenarnya umroh dapat dilaksanakan kapan saja, termasuk saat dalam kondisi hamil. Tidak ada larangan bagi wanita hamil

travel umroh dan haji boyolali terbaik hasuna tour

Dapatkan Biaya Umroh Boyolali Termurah Melalui Hasuna Tour

Biaya umroh Boyolali menjadi satu hal yang bisa dijadikan pertimbangan dalam perjalanan umroh. Dimana umroh adalah salah satu ibadah yang sangat diidamkan oleh umat Islam di seluruh dunia. Umroh menjadi perjalanan spiritual ke Tanah Suci

KANTOR PUSAT

Jl. Ipda Tut Harsono No.3, Muja Muju, Kec. Umbulharjo, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55165.

KANTOR HASUNA

© 2019 Hasuna Tour All right reserved