fbpx

PENTING! Ini 6 Keutamaan Haji Bagi Umat Muslim

 

Hasuna.co.id –  Halo sahabat Hasuna dimanapun berada. Semoga selalu sehat dan selalu berada dalam lindungan-Nya.

Ibadah haji masuk dalam salah satu dari 5 rukun Islam yang selama ini kita imani. Allah SWT memasukkan ibadah haji menjadi bagian rukun Islam tentu bukan tanpa alasan. Pasti terdapat alasan dan manfaat yang sangat kuat dibalik semua itu.

Mengulas hal tersebut, sahabat Hasuna perlu mengetahui mengenai 6 keutamaan Haji bagi umat muslim. Keutamaan ini memperlihatkan demikian istimewanya ibadah haji bila kita bisa melaksanakannya. Berikut ini 6 keutamaan haji bagi umat muslim.

1. Datang Sebagai Tamu Allah Subhanahu Wa Ta’ala
Dalam sebuah hadist, dijelaskan bahwa Nabi Muhammad SAW telah bersabda bahwa orang yang berperang di jalan Allah SWT, berhaji, dan juga berumroh adalah tamu Allah SWT.

Haji adalah panggilan dari Allah SWT, dan mereka yang menunaikan ibadah haji berarti menjawab panggilan tersebut. Oleh sebab itu, apabila mereka memohon kepada Allah, pasti Allah akan mengabulkannya.

2. Ibadah Haji Menghapus Kemiskinan
Jika dilogika, melaksanakan ibadah haji memang butuh persiapan dana yang cukup banyak. Akan tetapi, Rasulullah Muhammad SAW telah tegas menjelaskan haji dan juga umroh bisa menghilangkan kemiskinan dan juga dosa.

Diumpamakan selayaknya pembakaran pada perak, emas, dan besi yang menghilangkan karat-karat menempel. Selain itu, tidak ada pahala bagi haji yang mabrur kecuali surga.

3. Ibadah Haji Menghapus Kesalahan dan Dosa
Rasulullah Muhammad SAW juga telah menegaskan bahwa orang yang melaksanakan haji ke Makkah dengan tidak mengucapkan kata-kata buruk serta tidak berbuat fasik, maka orang tersebut akan pulang kembali ke negerinya seperti saat dia dilahirkan oleh ibunya. Maksudnya ialah seperti ia masih bersih dari dosa dan kesalahan.

4. Ibadah Haji Adalah Jihad
Istri Nabi, Aisyah r.ha pernah berkata perihal jihad. Disebutkan bahwa jihad merupakan amalan yang utama, lalu apakah harus berperang? Kemudian Rasulullah berkata tidak, tapi jihad yang paling utama adalah haji yang mabrur.

5. Dijanjikan Surga oleh Allah SWT
Bagi orang-orang yang melaksanakan ibadah Haji, Allah SWT telah menjanjikan ganjaran surga. Pastinya, hal ini berlaku saat ibadah haji mabrur dan tidak bercampur dengan dosa dan kemaksiatan.

6. Ibadah Haji adalah Amalan Paling Utama
Nabi Muhammad SAW pernah mendapat pertanyaan tentang amalan yang paling afdhol atau utama. Jawaban beliau adalah, bahwa amalan paling utama ialah beriman kepada Allah SWT dan juga Rasul-Nya.

Kemudian beliau ditanya “Apa lagi amalan yang paling utama?” Jawaban Nabi adalah jihad di jalan Allah SWT. Kemudian masih ada pertanyaan lagi “Apa lagi amalan yang paling utama?”. Lalu beliau pun menjawab Haji yang mabrur.

Demikian ulasan mengenai 6 keutamaan haji bagi umat muslim. Semoga kita semua diberi kesempatan untuk pergi menunaikan ibadah haji & umroh ke tanah suci.

Baca Juga Artikel Menarik dari Hasuna Umrah Jogja

sunah umroh

Mengenal Sunah-Sunah dalam Umroh

Hasuna.co.id – Dalam ibadah umroh ada hal-hal yang sifatnya wajib, ada juga hal yang disunahkan. Amalan yang hukumnya sunah merupakan hal yang dulu sering dilakukan oleh Rasulullah Muhammad SAW secara rutindan bila kita kerjakan akan

Kisah Penaklukan Mekah / Fathu Makkah

Kisah Penaklukan Mekah- Sejarah penaklukan Kota Mekah / fathu makkah tidak pernah lepas dari perjanjian Hudaibiyah. Perjanjian Hudaibiyah adalah perjanjian antara Kaum Quraisy di Mekah dengan Kaum Muslim di Madinah. Salah satu dari isi perjanjian

cara membuat hati tenang dan ikhlas menurut islam

Cara Membuat Hati Tenang dan Ikhlas Menurut Islam

Hasuna.co.id – Setiap dari kita pasti mempunyai permasalahan masing-masing. Baik itu masalah dengan keluarga, pekerjaan, pendidikan, atau pun yang lainnya. Masalah yang datang bertubi-tubi sering kali membuat kita menjadi cemas, takut, marah, bahkan frustasi. Namun,

5 Tempat Mustajab untuk berdoa di Tanah Suci

Berdoa tentu saja dapat dilaksanakan dimanapun dan kapanpun. Namun, terdapat tempat-tempat yang mustajab untuk berdoa . Berikut adalah Tempat Mustajab untuk berdoa di Tanah Suci yang perlu Anda ketahui sebelum melakukan ibadah umroh atau haji.

KANTOR PUSAT

Jl. Ipda Tut Harsono No.3, Muja Muju, Kec. Umbulharjo, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55165.

KANTOR HASUNA

© 2019 Hasuna Tour All right reserved