fbpx

Lakukan Amalan Berpahala Haji Berikut Jika Belum Mampu Berangkat Haji

amalan pahalanya setara haji

Hasuna.co.id Ibadah haji merupakan rukun Islam kelima dan juga sebagai puncak segala ibadah yang dijalankan umat muslim.

Ibadah haji sangat berbeda dengan ibadah-ibadah lainnya. Karena ibadah haji sangat menuntut kemampuan fisik maupun finansial. Biaya haji relatif mahal, dan semakin mahal dari waktu ke waktu.

Karena ibadah haji sangat menuntut kemampuan, nah bagi Anda yang belum mampu melaksanakan ibadah haji, lakukan amalan berikut ini yang berpahala haji.

Apa saja amalan yang berpahala haji? Berikut ini amalan-amalan yang pahalanya setara dengan melaksanakan ibadah haji.

1. Shalat Jamaah di Masjid

Didasarkan pada hadits riwayat Thabrani dalam kitab Al-Mu’jam Al-Kabir yang inti dari terjemahannya adalah :

Umat muslim yang berjalan untuk shalat fardhu berjemaah, maka ia seperti sedang melaksanakan haji. Sementara umat muslim yang melangkah untuk shalat sunnah ia seperti sedang melakukan umroh yang hukumnya adalah sunnah.
Menurut Syekh Al-Albani hadits di atas dapat dipercaya (hasan) karena bukan berisi informasi palsu, tidak bertentangan dengan hadits sahih dan Al-Quran, serta diriwayatkan oleh perawi yang terkenal akan kebenarannya. Sehingga walaupun bukan hadits sahih, hadis di atas dapat Anda percayai kandungan kebenarannya.

2. Shalat Sunnah Dhuha (Isyraq)

Sholat Isyraq adalah melaksanakan sholat dhuha di awal waktu. Pelaksanaannya adalah 15 menit setelah terbit matahari. Sesudah sholat subuh dianjurkan untuk berdzikir, kemudian setelah matahari terbit, disambut dengan sholat Isyraq.

3. Datang Ke Pengajian di Masjid

Seorang umat muslim yang pergi ke masjid untuk mendapat kebaikan (mendengarkan pengajian, ceramah, belajar ilmu fiqh, tajwid, dan sebagainya) maupun untuk memberikan kebaikan (menjadi pengajar/penceramah) maka akan mendapat pahala haji.
Landasan yang digunakan masih berasal dari hadits dari perawi yang sama, Thabrani dalam kitab yang juga sama.

4. Bertasbih, Bertahmid, dan Bertakbir

Amalan selanjutnya adalah bertasbih (Subhanallah), bertahmid (Alhamdulillah), dan bertakbir (Allahu Akbar) sebanyak 33x setelah shalat wajib maupun sunnah akan mendapatkan pahala setara ibadah haji.

5. Umroh Saat Bulan Ramadhan

Umroh saat bulan ramadhan pahalanya sama dengan pahala berhaji. Biaya umroh jauh lebih murah ketimbang biaya haji, juga tidak memerlukan masa tunggu yang lama seperti haji. Untuk mengetahui biaya umroh terbaru, Anda bisa menghubungi CS Hasuna di 0811 904 567

Baca Juga Artikel Menarik dari Hasuna Umrah Jogja

4 Ciri-Ciri Haji Mabrur Menurut Rasulullah SAW

4 Ciri-Ciri Haji Mabrur Menurut Rasulullah SAW

Seperti apakah ciri-ciri haji mabrur menurut islam?- Mabrur dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia adalah diterima Allah atau baik. Jadi, secara bahasa, haji mabrur adalah haji yang baik atau ibadahnya telah dilaksanakan dengan baik dan diterima

Haji Wada dan Pesan Terakhir Rasulullah

Hasuna Tour – Pernahkah pembaca semua mendengar istilah Haji Wada’? Haji Wada’ atau Haji Perpisahan adalah haji terakhir yang dilakukan Nabi Muhammad SAW pada tahun 10 Hijriyaah. Ibadah haji tersebut menjadi ibadah haji pertama sekaligus haji

hal positif saat ramadhan

Lakukan 5 Hal Positif Ini Saat Menjalani Puasa Ramadhan

Hasuna.co.id – Puasa Ramadhan merupakan salah satu praktik ibadah utama dalam agama Islam yang dilakukan oleh umat Muslim di seluruh dunia. Selain sebagai kewajiban agama, puasa Ramadhan juga membawa sejumlah manfaat positif bagi individu secara

Biro haji umroh kebumen

Biro Umroh Kebumen Tepercaya dan Berpengalaman

  Hasuna.co.id – Umroh adalah salah satu ibadah besar dalam agama Islam yang dilakukan di Tanah Suci Makkah dan Madinah. Mewujudkan impian untuk menjalankan umroh adalah dambaan setiap umat Muslim, dan untuk banyak warga Kebumen,

KANTOR PUSAT

Jl. Ipda Tut Harsono No.3, Muja Muju, Kec. Umbulharjo, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55165.

KANTOR HASUNA

© 2019 Hasuna Tour All right reserved