Hasuna.co.id – Wakil Ketua MPR RI, Hidayat Nur Wahid (HNW) mengatakan, Pemerintah khususnya Kementerian Agama (Kemenag) harus memperjuangkan pelaksanaan umroh yang akan dibuka pada Nobember 2020 dan haji pada 2021 agar bisa diisi jemaah dari Indonesia.
“Pelaksanaan haji dan umroh seharusnya bisa diikuti oleh jemaah dari Indonesia. Karena itu pemerintah perlu memanfaatkan setiap peluang uang ada agar jemaah Indonesia dapat kembali melaksanakan ibadah umroh dan haji secepatnya,” ujar HNW dalam keterangannya, Selasa (13/10/2020).
Sebagai informasi, Kementerian Agama menyampaikan, Pemerintah Arab Saudi akan membuka kembali ibadah umroh pada November 2020. Salah satu ketentuannya adalah umroh hanya bisa dilakukan satu kali per jemaah.
Meski masih menunggu keputusan terkait negara mana yang bisa melakukan umroh, Kemenag optimis jemaah Indonesia bisa diperbolehkan. Pasalnya, saat ini hanya 3 negara yang warga negaranya tidak boleh masuk ke Arab Saudi karena penanganan COVID 19 yang buruk, yakni India, Brazil, dan Argentina.